
LUDUS – 14 pemain Manchester City absen dari sesi latihan terbuka, Selasa (21/1/2025), menjelang pertandingan besar Liga Champions melawan Paris Saint-Germain (PSG). Dua bek rekrutan baru Manchester City, Abdukodir Khusanov dan Vitor Reis, sudah bergabung latihan bersama.
Pelatih Manchester City Josep Pep Guardiola dihadapkan masalah sejumlah pemain yang mengalami cedera jelang laga lawan PSG di Paris. Untuk itu, pelatih asal Spanyol ini diperkirakan menggunakan strategi ekstrem yang langka demi meraih kemenangan.
Pep Guardiola tampaknya membuat kejutan besar, dengan setiap bek yang memenuhi syarat dan gelandang mana pun yang sebelumnya mengisi posisi di belakang, absen dari bagian pertama latihan. Dua bek baru Manchester City, Abdukodir Khusanov dan Vitor Reis, terlibat dalam latihan tetapi belum bisa dimainkan di fase Liga Champions karena tidak memenuhi syarat.
Bahkan Pep Guardiola sampai melakukan pergantian pemain utama saat mengalahkan Ipswich 6-0, Minggu (19/1/2025). Dia mengganti Foden, Haaland, Kovacic, Kevin De Bruyne, dan Manuel Akanji di babak kedua untuk menjaga mereka tetap bugar untuk pertandingan PSG.
Baca juga: Bedah Grafik Penampilan Tim Liga Primer di Paruh Musim, Man City Terpuruk dan Liverpool Konsisten
“Setelah empat atau lima gol (lawan Ipswich), saya (fokus) mengincar Paris. Kami memiliki dua laga tersisa, (hanya) dengan memenangkan dua pertandingan kami lolos (ke fase berikutnya),” kata Guardiola dikutip dari laman flashscore, Selasa (21/1/2025).
Manchester City saat ini berada di posisi ke-22 dari 36 tim dalam klasemen Liga Champions dan hanya menyisakan dua pertandingan di fase awal. The Citizen membutuhkan poin maksimal melawan PSG dan Club Brugge minggu depan untuk berpeluang lolos ke fase gugur.

Erling Haaland dkk hanya mampu mengumpulkan delapan poin dari enam pertandingan pertama. Jika gagal mendapatkan enam poin di dua laga sisa, Manchester City akan dipaksa terlibat dalam play-off dua leg bulan depan, sehingga menambah padat jadwal mereka pada tahun 2025.
Apalagi Juara Liga Primer musim lalu tersebut sudah kehilangan sejumlah pemain kunci yang cedera. Bahkan pemain yang diyakini fit tidak terlihat oleh media dan jurnalis dalam latihan pemanasan.
“Kami harus mendapatkan poin karena menciptakan masalah, terutama dengan Feyenoord dan kalah di Lisbon. Semoga kami dapat melakukan di Paris dan pertandingan berikutnya.”
Setelah memainkan delapan laga, sebanyak 24 klub teratas melaju ke babak sistem gugur Liga Champions. Untuk delapan klub teratas otomatis melaju ke babak 16 besar dan tim dari posisi kesembilan hingga ke-24 menghadapi play-off.
Baca juga: Kontrak Bersejarah Erling Haaland, Digaji Rp10 Miliar Per Minggu Selama 10 Tahun
“Kami harus mendapatkan poin karena menciptakan masalah, terutama dengan Feyenoord dan kalah di Lisbon. Semoga kami dapat melakukan di Paris dan pertandingan berikutnya,” ucar Pep Guardiola.
Setelah menjuarai Liga Champions untuk pertama kalinya pada tahun 2023, City tersingkir di perempat final lewat adu penalti melawan Real Madrid musim lalu. Manchester City tertinggal 12 poin dari pemuncak klasemen Liga Primer Liverpool.
Transfer Abdulkodir Khusanov dan Vitor Reis Rampung
Manchester City merampungkan perekrutan Abdukodir Khusanov dari Lens dengan harga 33,5 juta Poundsterling, Senin (20/1/2025). Kurang dari 24 jam, tim yang bermarkas di Etihad Stadium resmi merekrut Vitor Reis dari Palmeiras dengan transfer senilai 29,6 juta Poundsterling.

Khusanov bek berusia 20 tahun asal Uzbekistan menyetujui kontrak berdurasi empat setengah tahun dan menggenakan nomor punggung 45, yang pernah digunakan Mario Balotelli.
“Ini adalah momen yang sangat membanggakan bagi saya dan keluarga bergabung dengan Klub hebat seperti Manchester City,” kata Khusanov, pemain Uzbeksitan pertama yang main di Liga Primer.
Vitor Reis, bek muda berusia 19 tahun juga sudah di Manchester setelah menandatangani kontrak berdurasi empat setengah tahun dengan juara Liga Primer musim lalu.
“Saya gembira bergabung dengan Manchester City, salah satu klub terbesar di dunia,” kata Reis yang mendapat nomor punggung 22.

(Foto/X/@ManCity)
Manchester City juga memiliki banyak pengalaman bekerja dengan pemain sepak bola Brasil, seperti Ederson dan Savinho. Reis merupakan prospek menarik dan diharapkan menorehkan prestasi di Liga Primer.
Manchester City dikabarkan hampir merekrut bintang muda Juma Bah, dari klub La Liga Real Valladolid. Menurut jurnalis Fabrizio Romano, The Citizens mencapai kesepakatan lisan merekrut Bah, yang saat ini dipinjamkan ke Real Valladolid dari klub AIK Freetong di Sierra Leone.
Bah memiliki tinggi 6 kaki 5 inci di usianya yang baru 18 tahun dan telah beradaptasi dengan kehidupan di La Liga bersama Real Valladolid musim ini, tampil 12 kali di liga utama Spanyol.
Baca juga: Diberi Mahar Rp667 Miliar, Abdulkodir Khusanov Terima Pinangan Manchester City
Manchester City juga tengah mencari pemain penyerang dan hampir menyelesaikan kesepakatan untuk merekrut Omar Marmoush dari Eintracht Frankfurt. Pemain berusia 25 tahun itu diharapkan menjadi pelapis pencetak gol terbanyak Erling Haaland.
Pemain asal Mesir itu sudah berada di Manchester untuk menjalani pemeriksaan medis sebelum menyelesaikan transfernya ke Stadion Etihad, yang kabarnya bernilai 63,4 juta Poundsterling.
Man City juga diperkirakan akan memperkuat lini tengah karena absennya bintang Rodri yang cedera dalam jangka panjang dan mereka diyakini tengah mempertimbangkan untuk mendatangkan Douglas Luiz dari Juventus.
The Citizens disebut-sebut hanya ingin mengontrak Luiz dengan status pinjaman hingga akhir musim, tanpa opsi atau kewajiban untuk membeli. Namun, Juventus lebih suka menjual mantan bintang Aston Villa itu.(*)