Striker Sporting Viktor Gyokeres Pencetak Gol Terbanyak 2024, Hentikan Dominasi Erling Haaland dan Cristiano Ronaldo

Striker Sporting CP Viktor Gyokeres jadi pencetak gol terbanyak 2024 setelah mengemas 62 gol. (Foto/Punchng)

LUDUS – Striker Sporting CP Viktor Gyokeres tampil sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang tahun 2024. Pemain Swedia berusia 26 tahun ini mengoleksi 62 gol bersama klub raksasa Portugal yang bermarkas di José Alvalade Stadium, Lisbon.

Gyokeres, yang telah mencetak lima gol dalam enam pertandingan Liga Champions musim ini, mencetak 13 gol lebih banyak daripada Erling Haaland (49 gol) dari Manchester City dan 16 lebih baik daripada Harry Kane (46 gol).

Salah satu penampilan Gyokeres yang mengesankan ketika mencetak hat-trick saat Sporting menghancurkan Man City 4-1 di ajang UEFA Champions League pada 6 November 2024. Laga itu juga menjadi salah satu momen menakjubkan bagi pelatih Ruben Amorim sebelum pindah ke Manchester United.

Baca juga:

Titik Terendah Manchester United Sepanjang Sejarah, Ruben Amorim Pun Malu Sebagai Pelatih

Sejak mantan bosnya hengkang ke Old Trafford, pemain asal Swedia itu diisukan bakal pindah ke markas The Red Devils. Melihat penampilannya yang mengejutkan membuat sejumlah klub Eropa berebut menyodorkan kontrak.

“Tentu saja (kepindahan ke Sporting) berbeda, karena saya punya tujuan bermain di Liga Premier. Pada akhirnya, tampaknya itu adalah pilihan terbaik bagi saya,” kata Gyokeres kepada Swedish Daily awal bulan ini.

Striker Bayern Muenchen Hary Kane menjadi salah satu pemain paling subur tahun 2024. (Foto/RTE)

Prestasi Gyokeres mencetak 62 gol dalam setahun membuat dia menjadi pemain pertama yang mencetak lebih dari 60 gol dalam setahun sejak Robert Lewandowski pada tahun 2021. Lewandoski yang kini berseragam Barcelona adalah satu dari tujuh pemain yang pernah menjadi pencetak gol terbanyak pada tahun 2020 dan 2021.

Rekor pencetak gol terbanyak dalam satu tahun masih dipegang Lionel Messi yang membukukan total 91 gol pada tahun 2012. Rekor itu tampaknya akan menjadi rekor sepanjang masa dan kemungkinan belum akan dilampaui dalam waktu dekat.

Baca juga:

Salah Kembali Torehkan Rekor, Liverpool Unggul Delapan Poin di Puncak Klasemen

Sementara itu, Cristiano Ronaldo dalam 13 tahun terakhir memegang rekor terbanyak, 5 kali sebagai top skor. Terakhir kali rekor pencetak gol terbanyak ditorehkan pemain Portugal itu pada tahun 2023 ketika mengoleksi sebanyak 54 gol.

Pada tahun ini Ronaldo total membuat 43 gol untuk Al-Nassr dan Portugal sehingga dia hanya berada di peringkat keempat. Striker anyar Real Madrid Kylian Mbappe menyelinap ke dalam sepuluh besar dengan 39 gol, sementara striker Lille Jonathan David adalah penyerang paling produktif di Prancis membuat 40 gol.

Dua pemain yang kurang dikenal Ayoub El Kaabi dan Rafaelson, masing-masing bermain di Yunani dan Vietnam, mencapai angka yang sama (40 gol). Sementara Wu Lei (42 gol) unggul dua gol untuk Shanghai Port dan tim nasional Tiongkok.

Daftar Top Skor Tahun 2024

1. Viktor Gyokeres (Sporting CP): 62 gol
2. Erling Haaland (Manchester City): 49 gol
3. Harry Kane (Bayern Munich): 46 gol
4. Cristiano Ronaldo (Al-Nassr): 43 gol
5. Wu Lei (SH Port): 42 gol
6. Robert Lewandowski (Barcelona): 42 gol
7. Jonathan David (Lille): 40 gol
8. Rafaelson (Nam Dimh): 40 gol
9. Ayoub El Kaabi (Olympiakos): 40 gol
10. Kylian Mbappé (Real Madrid): 39 gol

Daftar Top Skor Sejak 2011-2023

2011: Cristiano Ronaldo (60)
2012: Leo Messi (91)
2013: Cristiano Ronaldo (69)
2014: Cristiano Ronaldo (61)
2015: Cristiano Ronaldo (57)
2016: Leo Messi (58)
2018: Baghdad Bounedjah (58)
2019: Abderrazak Hamdallah (57)
2020: Robert Lewandowski (47)
2021: Robert Lewandowski (69)
2022: Kylian Mbappe (56)
2023: Cristiano Ronaldo (54)

 


Suka dengan artikel ini?

Bagikan Artikel ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.