1.231 Atlet Taekwondo Terjun ke Turnamen ATF UI 3

Wasis Wibowo

LUDUS – Ada sekitar 1.231 atlet terjun ke Kejuaraan Afiliasi Taekwondo FISIP UI (ATF UI) ke-3 tahun 2025 di Balairung Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat. ATF UI Championship merupakan kejuaraan taekwondo tingkat nasional yang mempertandingkan kategori Poomsae dan Kyorugi.

Sampai saat ini Kejuaraan ATF UI Championship telah menjadi salah satu ajang kompetisi taekwondo paling dinantikan di Indonesia. Selama tiga tahun, pelaksanaan ajang ATF UI telah menarik lebih dari 3.000 peserta yang berasal dari 150 klub dan 5 provinsi.

Baca juga: Dobok LUDUS V Neck Poom untuk Kyorugi Kelas Cadet

Pertandingan digelar pada Jumat-Sabtu 25-26 Juli 2025 di Balairung UI. Sedangkan pelaksanaan Tachnical Meeting dan Penimbangan Badan Kyorugi Prestasi di Auditorium Mochtar Riady (Gedung C) FISIP UI pada 24 Juli 2025.

Kejuaraan ATF UI Championship telah menjadi salah satu ajang kompetisi taekwondo paling dinantikan di Indonesia. Foto/IG @ATF.UI

Kejuaraan ATF UI Championship telah menjadi salah satu ajang kompetisi taekwondo paling dinantikan di Indonesia. Foto/IG @ATF.UI

ATF UI berkontribusi memajukan prestasi olahraga, dan ajang ini diharapkan melahirkan atlet berkualitas. Bersama Taekwondo Indonesia, ATF UI yakin akan tercipta lebih banyak ruang untuk berkembang, baik dalam skala nasional maupun internasional.

“Lebih dari langka, kejuaraan ini adalah perayaan semangat, persatuan, dan ketekukan. Setiap langkah di atas matras membawa cerita tentang latihan panjang, mental yang diuji, dan keberanian untuk tampil,” keterangan resmi ATF UI lewat akun Instagram. (*)


APA KAMU SUKA DENGAN ARTIKEL INI ?

MULAI BAGIKAN

Response (0)

John Doe

Login untuk berkomentar

Silakan login untuk berkomentar pada artikel ini.

No comments yet. Be the first to comment!